Diberdayakan oleh Blogger.
RSS

Definisi Sistem Pedukung Keputusan

Keputusan adalah kegiatan memiilih suatu strategi atau tindakan dalam masalalh tersebut. Tindakan memilih strategi atau aksi yang diyakini manager akan memberikan solusi terbaik atas suatu itu di sebut pengmbilan keputusan. Tujuan dari pengambilan keputusan adalah untuk mecapai target atau aksi tertentu yang harus di lakukan.


Kriteria atau ciri-ciri keputusan 
1) Banyak pilihan atau alternatif
2) Ada kendala atau syarat 
3) Mengikuti suatu model atau tingkah laku, baik yang terstruktur maupun tidak terstruktur
4) Banyak input atau variabel 
5) Ada faktor resiko
6) Dibutuhkan kecepatan, ketepatan dan keakuratan.

Sistem Pendukung Keputusan (SPK) adalah sistem informasi berbasis komputer yang memberikan kemudahan berupa fleksibilitas dalam menganalisa dan membantu manager untuuk tetap fokus di masa datang (Williams, 2001). SPK diterapkan untuk membantu top manager dan midle manager untuk membantu strategi keputusan terhadap permasalahan yang tidak terstruktur, termasuk kejadian dan kebiasaan yang ada di luar organisasi.


Tujuan SPK adalah sebagai second opinion atau information sources, sebagai bahan pertimbangan seorang manager sebelum memutuskan kebijakan tertentu (Supriyanto, 2005). SPK lebih ditujukan untuk mendukung manajemen dalam melakukan pekerjaan yang bersifat analitis dalam situasi yang kurang terstruktur. SPK memiliki masukan berupa ringkasan laporan, proses transaksi data dan data internal yang lainya,masukan bisa berasal dari luar organisasi. Sedangkan untuk keluarannya bersifat fleksibel sesuai permintaan dari manager to manager sebagai pembuat keputusan.

SPK dapat meningkatkan efektifitas pengambilan keputusan, mengurangi kebutuhan akan pelatihan, peningkataan kontrol managemen, memfasilitasi komunikasi, mengurangi usaha yang harus dikerjakan pengguna, mengurangi biaya, dan memberikan banyak pilihan tujuaan pengambilan keputusan.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar

Kirimkan komentar :